Entah kenapa yang apasih.com tangkap dari banyaknya kita orang Indonesia yang gila produk luar alias barang import, padahal beberapa produk dalam negeri tak kalah hebatnya dengan barang kualitas luar, jika kita jeli sebenarnya banyak sekali barang2 kualitas dunia itu milik Indonesia.
1. J.CO
Dimana kemunculannya di tahun 2005, banyak orang mengira gerai ini adalah sebuah waralaba milik asing. tapi jika kita cari sejarahnya ternyata gerai donat dan kopi ini adalah didirikan oleh seorang bernama Johnny Andrean, Jhonny sendiri adalah orang asli Singkawang, Kalimantan Barat, beberapa tahun sebelum mendirikan J.CO ia membeli hak waralaba BreadTalk, namuan karena ia merasa beberapa hal yang tidak cocok dengan dirinya akhirnya ia membangun dan mengembangkan sendiri gerainya, tak disangka sambutannya sangat luar biasa, ini karena ia selau menjaga kualitas produknya dan selalu berinovasi membuat resep2 baru
2. Olimpic
Dialah Au Bintoro, si pendiri Olympic Furniture, yang mengawalinya di tahun 1980. berawal dari sulitnya membawa furniture yang dibeli dari tokonya dan pelanggan merasa kesusahan dan diperlukan banyak perkerja untuk membawa perabotan2 tersebut untuk sampai dirumah, maka ia mencoba membuat bagaimana sebuah furniture yang kuat namun berbahan ringan serta dapat dibongkar pasang dengan mudah oleh orang awam sekalipun. ini yang membuat produk2nya terus menuai sukses dipasaran hingga ke pasar dunia.
3. POLYTRON
Sejarah polytron dimulai pada tanggal 16 mei 1975, saat pemilik pabrik rokok pt djarum kudus mendirikan perusahaan dengan nama PT Indonesia Electronic dan dengan modal awal sejumlah Rp.50Jt. merekrut 14 perempuan lulusan smea dan sma pada awalnya untuk diberikan pelatihan menyoder dan menggunakan produk dari Philips sebagai bahan uji coba sampai akhirnya memiliki tren sendiri di bidang elektronika. POLYTRON sendiri memiliki arti POLY yang artinya Banyak dan Tron yang singkatan dari Elektronika. jadi POLYTRON adalah sekumpulan barang2 elektronika
4. Polygon
Bermula tahun 1989 dari satu kawasan kecil yang namanya tak banyak dikenal orang, Wadungasih Sidoarjo – Jawa Timur, sebuah pabrik sepeda didirikan dengan tekad besar menembus pasar internasional. Sejak berdiri hingga kini, jutaan sepeda telah diekspor ke 5 benua dengan tujuan ekspor lebih dari 50 negara.
5. Jeans LEA
Memang terkadang jika kita lihat iklan2 dari produk ini kebanyakan berbau amerika, tapiitu hanya memberikan gambaran bahwa produk ini memiliki kualitas yang sama dan lebih baiknya dengan produk2 jeans Dunia lainnya.
Dan juga tambahan beberapa produk hebat Indonesia lainnya
EXSPORT
EIGER DAN BODYPACK
BYON
CFC
WIM Cycles
Nexian
Ceres
Hoka Hoka Bento
Tidak ada komentar:
Posting Komentar